Saat ini sudah menjadi pandangan umum bahwa berbelanja barang dari luar negeri selain kualitas barangnya yang bagus, juga harganya murah. Seperti barang-barang dari negara China / Tiongkok misalnya yang menyediakan barang-barang berkualitas dan dengan harga yang cukup murah. Bahkan banyak orang-orang yang mengimpor barang dari negara tersebut untuk mereka jual kembali di negaranya masing-masing. Namun, pada era digital ini Anda tentu tidak perlu lagi berkunjung ke China untuk berbelanja barang-barang tersebut. Anda cukup memanfaatkan situs marketplace China untuk mendapatkan barang-barang yang Anda idam-idamkan.
Lalu, apa saja situs-situs marketplace China yang paling populer untuk belanja online tersebut?
Situs marketplace yang didirikan oleh Jack Ma pada tahun 1999 ini telah berkembang menjadi platform ternama dunia, bahkan menyaingi platform ternama Amerika, yaitu Amazon. Maka tak heran jika Alibaba menjadi situs marketplace terbesar dan terpopuler di dunia. Karena peminatnya yang banyak, termasuk di Indonesia, maka bermunculan juga berbagai layanan jasa impor murah China Alibaba. Tujuannya, adalah untuk membantu memudahkan masyarakat Indonesia yang berbelanja barang dari China, yaitu dari Alibaba. Selain itu, Anda juga bisa membeli barang di Alibaba dalam jumlah skala besar atau grosir dan juga eceran, dan tentunya dengan harga yang menggiurkan.
Situs marketplace yang satu ini masih satu grup dengan Alibaba.com dan merupakan anak perusahaan dari Alibaba, 1688.com juga merupakan marketplace China terbaik dan terpopuler. Sama halnya dengan marketplace Indonesia seperti Tokopedia dan Bukalapak, 1688.com juga menjual berbagai produk China yang murah dan berkualitas. Sama seperti Alibaba, di situs 1688.com Anda juga bisa membeli barang dengan eceran ataupun dalam jumlah skala besar. Semakin banyak produk yang Anda beli maka semakin murah harga yang ditawarkan. Kelebihan dari 1688 ini adalah karena keamanannya, kok bisa? Karena sistem belanja di 1688, akan masuk terlebih dahulu ke sistem pembayaran 1688. Setelah itu, baru dilanjutkan ke seller.
Seperti 1688.com, situs marketplace Taobao juga masih satu grup dengan Alibaba dan secara umum memiliki fungsi yang hampir sama dengan situs marketplace lainnya. Situs marketplace Taobao.com juga bisa menjadi alternatif kedua setelah 1688.com karena harga yang ditawarkan situs ini juga cukup murah. Selain memiliki harga yang murah, produk-produk yang ditawarkan di Taobao juga lengkap dan beragam.
Terakhir ada AliExpress. Sama dengan 1688 dan Taobao, AliExpress juga masih satu grup dengan Alibaba yang sama-sama memiliki skala internasional. Situs ini mengizinkan para pebisnis kecil di China untuk menjual produknya ke customer di seluruh penjuru dunia. Di AliExpress Anda tidak hanya bisa membeli barang dengan jumlah skala besar tapi juga Anda bisa membeli barang dengan satuan / eceram, karena di AliExpress sendiri tidak ada minimal jumlah pembelian. Kelebihan berbelanja di AliExpress tidak hanya barangnya yang lengkap dan harga murah, tetapi juga bergaransi. Jadi, Anda tidak perlu khawatir jika barang yang Anda beli tidak sesuai dengan deskripsi yang tertera pada informasi produk, karena AliExpress memberikan garansi uang kembali kepada customer.
Bagaimana, siap belanja di marketplace-marketplace yang telah disebutkan sebelumnya diatas?